Selasa, 24 Juni 2025

Itu, pilihanmu ya?

Malam itu aku tidak berniat apapun
Kemudian saja aku melihat akunmu
Yang kukira sudah usang ternyata masih berlaga
Diujung kiri paling atas
Dibeberapa hari lalu gambar dan lagu itu terlihat
Beberapa manusia namun mataku tertuju pada wanita berjilbab biru muda
Senyuman indah dengan mata sipit
Gigi rapi tampak berseri
Pakaian panjang seperti bidadari
Terlihat sangat baik hati
Sabar dan menyenangkan

Itu, pilihanmu ya?
Cantik sekali hingga membuatku berdebar
Dari satu gambar saja aku bisa merasakan baiknya
Wanita indah yang menjadi ibu dari anak-anakmu yang cantik

Sekilas aku sedikit menangis
Tapi aku juga bahagia
Ternyata tidak mempertahankan aku adalah pilihan yang terbaik ya?
Meninggalkan yang biasa saja demi yang luar biasa
Aku menangis karena sudah tak bisa melihatmu lagi sampai aku mati
Tapi aku bahagia bahwa disampingmu ada wanita-wanita cantik menemanimu

Kamu terus berjalan maju
Sedangkan aku masih berdiri di tempat yang sama
Aku tidak ingin pergi, sebenarnya
Namun melihat senyum bahagiamu aku ikut tersenyum

Ternyata aku sampai pada hal yang harus aku paksa ikhlaskan
Dan hal itu adalah kamu
Wanitamu cantik sekali aku iri padanya bisa dicintai sedalam itu olehmu

0 comments:

Posting Komentar